Bisa Terhubung Mobil, 8 Fitur Baru iOS 16 yang Segera Hadir di iPhone

- 9 Juni 2022, 12:02 WIB
Sistem operasi terbaru Apple yaitu iOS 16 memiliki 8 fitur terbaru yang inovatif.
Sistem operasi terbaru Apple yaitu iOS 16 memiliki 8 fitur terbaru yang inovatif. /Apple.com
  1. Pembaruan Pesan

Ketika pesan sudah terkirim dan baru disadari ada yang salah, nantinya pengguna iPhone dapat mengedit pesan tersebut. Pengguna juga bisa memulihkan pesan yang baru dihapus serta menandai percakapan dengan label belum dibaca sehingga mereka dapat mengirim ulang lagi nantinya.

Fitur SharePlay rencananya juga akan hadir di Pesan yang memungkinkan pengguna menikmati konten yang disinkronkan seperti film atau lagu saat mengobrol di Pesan.

  1. Pembaruan Mail

Pengguna dapat menjadwalkan email sebelumnya dan bahkan diberi waktu untuk membatalkan pengiriman pesan sebelum mencapai kotak masuk penerima.

Nantinya Mail juga bisa mendeteksi jika pengguna lupa menyertakan bagian penting dari pesan mereka seperti lampiran.

  1. Live Text

Live Text dikembangkan menggunakan kecerdasan perangkat untuk dapat menambahkan teks dalam gambar maupun video.

Live Text juga memiliki kemampuan dalam mengkonversi nilai mata uang, menerjemahkan teks dan banyak lagi.

  1. Apple PayLater

Apple PayLater memungkinkan pengguna membagi biaya pembelian Apple Pay menjadi 4 pembayaran yang sama selama 6 minggu. Apple juga tidak membebankan bunga maupun biaya apapun untuk aktivitas ini.

  1. CarPlay

Integrasi antara CarPlay dengan kendaraan memungkinkan pengguna menampilkan konten di layar kendaraan mereka. Pengguna dapat mengontrol radio, mengubah suhu secara langsung melalui CarPlay, menampilkan kecepatan, tingkat bahan bakar, suhu, dan lainnya di bagian instrumen.

Nah, itulah tadi 8 fitur terbaru dari iOS 16 yang siap memanjakan anda para pengguna iPhone. Tunggu sampai sistem operasi ini resmi dirilis dan siap anda nikmati.***

 

Halaman:

Editor: Mamik Hidayat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x