7 Tips Jago Bermain Free Fire, Dijamin Pro Player

- 20 Juli 2022, 16:08 WIB
Tips Jago Bermain Free Fire, Dijamin Pro Player
Tips Jago Bermain Free Fire, Dijamin Pro Player /Moch Dzikry/Free fire

Memahami skill karakter sangat berguna saat Anda berhadapan dengan pemain lain nantinya. Misalnya, Anda perlu mengetahui waktu cooldown dari skill Alok untuk melakukan Rush kepada lawan. 

Baca juga : 7 Inspirasi Model Kebaya Pengantin Adat Sunda Modern

Ketika cooldown, Anda tidak boleh bermain ceroboh. Anda harus lebih bermain hati-hati. Apabila skill sudah aktif, baru Anda bisa melakukan rush terhadap musuh..

3. Atur Sensitivitas

Tips selanjutnya untuk menjadi pro player Free Fire adalah dengan mengatur settingan pada game. Pengaturan yang perlu Anda setting yakni, sensitivitas. Anda bisa meningkatkan sensitivitas agar lebih memudahkan saat mulai memainkan game.

Bahkan, pemain pro player sekalipun akan kesulitan jika sensitivitas rendah. Hal tersebut menjadi penyebab gerakan yang dilakukan lambat dan perlu lebih menekan saat ingin melakukan gerakan atau menembak.

Mungkin, sebagai pemula Anda bisa menyesuaikan terlebih dahulu sensitivitas ini. Anda bisa coba meningkatkan perlahan, hingga Anda merasa nyaman dengan pengaturan sensitivitas tersebut.

4. Memahami Senjata

Senjata menjadi sesuatu yang penting dalam game yang satu ini. Ada banyak jenis senjata dalam game FF. Baik senjata jarak jauh, maupun senjata jarak dekat. Senjata sangat berfungsi saat berhadapan dengan musuh.

Anda perlu mencoba semua senjata yang ada. Dengan demikian Anda bisa memahami damage yang dimiliki senjata tersebut. Anda juga bisa mengetahui damage senjata yang digunakan oleh musuh, agar Anda bisa mengantisipasi serangan yang diberikan oleh musuh.

Nantinya, Anda akan memahami senjata terbaik dan cocok untuk Anda. Memahami senjata juga berkaitan dengan karakter bermain Anda, apakah Anda cenderung bermain jarak jauh maupun jarak dekat. Namun, akan lebih baik lagi jika Anda bisa keduanya. 

5. Bermain Aman

Bagi Anda yang baru memainkan game FF. Usahakan bermain aman terlebih dahulu. Jika hal ini tidak Anda lakukan dan Anda memilih bermain secara gegabah maka dapat dipastikan Anda akan cepat kalah oleh para pemain lain.

Halaman:

Editor: Moch Dzikry Nur Alam


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x