Diduga Melakukan Penarikan 80 Juta Dolar Sebelum Terra LUNA Crash, Do Kwon Picu Reaksi Beragam

- 11 Juni 2022, 11:06 WIB
Langkah Do Kwon Justru Membuat Luna Tumbang?
Langkah Do Kwon Justru Membuat Luna Tumbang? /

TENTANGPAMEKASAN.COM - Laporan bahwa pendiri Terra (LUNAC dan LUNA), Do Kwon, diduga menarik $80 juta setiap bulan sebelum crash pada hari Jumat.

Hal itu membuat anggota komunitas menyuarakan pendapat mereka tentang masalah tersebut.

Dalam sebuah tweet, seorang trader kripto sekaligus analis Michaël van de Poppe mengatakan bahwa Kwon pantas dipenjara.

Dia membandingkan CEO Terraform Labs dengan penipu terkenal Bernie Madoff. “Jujur, dia pantas dipenjara,” tulis Van de Poppe.

Baca Juga: Bitcoin Hari ini : Harga Bitcoin Turun di Bawah 29,5 Ribu Dolar Setelah Inflasi AS yang Tak Terduga

Pengguna Twitter DaisiObanla juga setuju dengan Van de Poppe. Menurut DaisiObanla, dia ingin mendengar kabar bahwa Kwon divonis 150 tahun penjara tanpa pembebasan bersyarat.

Selain itu, pemain sepak bola Nicolas Boulay juga menimpali, menulis bahwa eksekutif Terra "perlu merasakan kemarahan masyarakat."

Meskipun ada banyak yang menyerukan hukuman penjara, beberapa tidak setuju dengan sentimen tersebut.

Presiden Bodhi melalui tewetnya menyatakn bahwa mereka tidak setuju, mereka mengatakan bahwa "tidak ada yang menempatkan pemilik kasino di penjara," menyiratkan bahwa berinvestasi dalam aset adalah perjudian.

Halaman:

Editor: Adjie Fikri AL-Marwazy

Sumber: Cointelegraph


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x