Cara Merawat Gigi Berlubang Agar Tidak Membesar Jangan Sampai Parah

- 1 Juni 2022, 22:06 WIB
Cara Merawat Gigi Berlubang
Cara Merawat Gigi Berlubang / freepik.com/Racool_studio

TENTANGPAMEKASAN.COM - Merawat gigi berlubang sangat penting agar tidak membesar dan semakin parah.

Gigi berlubang menjadi salah satu masalah yang umum terjadi pada masyarakat. Hal ini dikarenakan kurangnya edukasi dan kesadaran masyarakat akan merawat gigi.

Penyebab dari gigi berlubang sendiri yaitu kurangnya perawatan pada gigi. Terutama untuk sikat gigi yang tidak rutin juga menjadi penyebab utama pada gigi berlubang.

Baca Juga: Model Baju Gamis Batik Untuk Orang Gemuk, Outfit Formal dengan Style Modern

Sisa makanan yang menempel pada gigi yang tidak di gosok. Bisa menjadi sarang kuman dan bakteri yang menyebabkan gigi berlubang.

Jika anda sudah mengalami masalah gigi berlubang, Maka perlu dilakukan perawatan agar tidak membesar dan semakin parah. Berikut beberapa cara merawat gigi berlubang.

Perbanyak Konsumsi Vitamin D

Vitamin D juga bisa menjadi solusi untuk Gigi berlubang. Karena vitamin D bermanfaat dalam membangun gigi dan tulang yang kuat. Selain itu juga vitamin D dapat mencegah radang pada gusi. Hal ini dikarenakan vitamin D bersifat antiinflamasi.

Vitamin D sendiri dapat ditemukan pada makanan ikan seperti ikan salmon, ikan tuna, ikan sarden dan beberapa ikan lainnya. Minyak ikan juga terdapat vitamin D yang bagus dalam pertumbuhan tulang dan penguatan pada gigi.

Baca Juga: Model Baju Gamis Modern Terbaru, Pilihan Outfir Wanita Muslimah saat Kondangan

Konsumsi Asupan Vitamin K1 dan K2

Vitamin K1 dan K2 juga membantu dalam perawatan gigi berlubang. Bahkan vitamin K1 dan K2 ini membantu dalam membentuk gigi sekitar 75-95%. Sehingga vitamin ini diperlukan untuk pertumbuhan tulang dan gigi.

Vitamin K1 dan K2 sendiri dapat ditemukan pada produk-produk fermentasi. Dan dapat ditemukan pada daging sapi, telur, mentega, keju.

Dengan Flourite

Perawatan pada gigi berlubang bisa dengan Flourite. Karena perawatan dengan Flourite dapat membantu dalam merawat gigi berlubang bahkan bisa mengembalikan lubang pada tahap awal.

Flourite memang bisa ditemukan pada pasta gigi dan obat kumur. Sehingga rutin dalam menggosok gigi untuk merawat gigi berlubang atau bisa menggunakan obat kumur.

Tambal Gigi

Agar tak semakin parah untuk gigi berlubang, Jangan lupa tambal gigi agar tidak membesar dan semakin parah. Untuk tambal gigi bisa ke dokter gigi terdekat untuk konsultasikan terlebih dahulu sebelum melakukan tambal gigi.

Itu dia beberapa cara untuk merawat gigi berlubang agar tidak membesar dan semakin parah. Bisa konsultasikan dokter gigi jika sudah parah dan gigi berlubang sudah membesar.***

Editor: Achmad Dimas

Sumber: Hello Sehat Alo Dokter


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini